Yudisium IAI Muhammadiyah Bima Luluskan 283 Mahasiswa dari 3 Fakultas

iaimbima.ac.id- Rabu, 25 Oktober 2023 bertempat di gedung Pascasarjana Institut Agama Islam (IAI) Muhammadiyah Bima sebanyak 283 Mahasiswa yang berasal dari 3 fakultas yakni fakultas Tarbiyah sebanyak 187 orang, fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam sebanyak 81 orang dan fakultas Syariah sebanyak 15 orang resmi dinyatakan lulus dalam agenda Yudisium Sarjana pada tahun akademik 2023/2024.

Agenda yudisium fakultas Tarbiyah dihadiri oleh Rektor IAI Muhammadiyah Bima Hendra, M.Si dan dekan fakultas Tarbiyah Dr. Ruslan, M.Ag., M.Pd. serta Ketua Prodi Pendidikan Agam Islam (PAI). Pendidikan Bahasa Arab, Pendidikan Guru Madrasah Ibitidaiyah (PGMI) dan Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD). Sedangkan Yudisium fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam program studi Ekonomi Syariah dihadiri oleh Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan Dr. Ihlas, M.Pd dan adapun fakultas Syariah program studi Hukum Kelurga dihadiri oleh Wakil Rektor I Bidang Akademik Husnatul Mahmudah, M.Hum.

Dalam sambutannya Rektor IAI Muhammadiyah Bima memberikan selamat kepada Mahasiswa yang telah di Yudisium dan berpesan agar Mahasiswa mampu menjaga nama baik almamater setelah menjadi seorang alumni. Humas